Minggu, 30 Oktober 2011

PEMBANGUNAN JEMBATAN SESI II

          
         Bercerai kita runtuh, bersatu kita bangun jembatan...Hari Minggu,30 Oktober 2011 sekitar jam 8 pagi, kurang lebih 30 sukarelawan dari masyarakat maupun dari wali anak asuh panti, gotong royong menyelesaikan tahap pembangunan jembatan SMK/MA"SITIFATIMAH", Dengan semangat gotong royong dan hati yang ikhlas kami memulai tahap ini, meskipun ada sedikit gangguan dari pihak toko bangunan yaitu kiriman semennya terlambat sehingga para sukarelawan harus sukarela menunggu sampai semen datang. tidak begitu lama kemudian material sudah lengkap, maka dimulai tahap pengecoran jembatan, pencampuran bahan bangunan dengan alat bantu mini molen sehingga tidak begitu terlalu lama dan berat, setelah berjalan sebentar seksi konsumsi yang dibantu anak-anak panti mengantarkan makanan ke tempat kami bekerja, sehingga perlu diberhentikan sebentar untuk mengisi bahan bakar kami, he3....waktunya makan pagi.agar nanti lebih semangat dan lebih kuat lagi saat bekerja dan tentunya biar cepat selesai .Waktu menunjukkan pukul 11 siang, udara makin panas dan Alhamdulillah pekerjaan kami selesai dengan lancar tanpa hambatan apapun, tinggal beres-beres semua peralatan yang telah kami pakai tadi dan yang terakhir tentunya makan lagiiiii...he3. tapi untuk sesi yang terakhir ada juga yang tidak mengikuti tapi langsung pulang, kepada semua sukarelawan baik dari wali anak asuh maupun masyarakat kami ucapkan Jazakumulloh khoiron jaza'...(disini kami juga lampirkan pengeluaran kami selama seminggu ini )

LAPORAN KEUANGAN PEMBANGUNAN SEKOLAH
Pembangunan Jembatan tahap II :
No
Tanggal
Jenis material dan banyaknya
Jumlah pengeluaran
(Rp)
1
30 Oktober 2011

Semen 48 X 47.500
2.280.000
Timba 5 X 6.000
30.000
Papan randu 25 X 6000
150.000
2 Kuli @50.000 X 2 Hari
100.000
2 Tukang@60.000 X 7  Hari
420.000
Rokok 2 Press@47.000
94.000
Konsumsi Relawan 30 Orang
400.000


Sewa Molen
250.000

Jumlah

3.724.000

Tidak ada komentar:

Posting Komentar